Rabu, 31 Agustus 2016

PERATURAN DAN KETENTUAN LOMBA SILIWANGI VOICE COMPETITION (SVC) 2016




A.    KETENTUAN UMUM
1.      Peserta adalah siswa/i SMA/SMK/MA sederajat se-Priangan Timur (ditunjukkan dengan kartu tanda pelajar).
2.      Jumlah tim yang mewakili satu sekolah tidak dibatasi.
3.      Pendaftaran, kelengkapan syarat pendaftaran dan administrasi dimulai pada tanggal 1 September 2016 dan berakhir pada tanggal 23 Oktober 2016 (pada saat Technical Meeting) atau panitia dapat menutup pendaftaran secara tiba-tiba ketika kuota peserta telah terpenuhi.
4.      Apabila pendaftar sudah mencapai target dan memenuhi persyaratan kelengkapan administrasi maka pendaftar berikutnya dimasukan ke waiting list (akan diinformasikan kemudian apakah peserta dalam waiting list tersebut dapat mengikuti perlombaan atau tidak).
5.      Biaya pendaftaran Lomba Siliwangi Voice Competition 2016 sebesar Rp. 150.000,-.
6.      Pendaftaran peserta bisa melalui dua jalur, yaitu secara langsung atau secara online.
a.       Pendaftaran langsung
1.      Membayar secara langsung di tempat sekretariat UKM PSM Unsil, atau jika telah melakukan pembayaran secara transfer, dapat menunjukkan bukti pembayaran asli dan menukarkannya dengan kwitansi yang disediakan pihak panitia.
2.      Menyerahkan formulir pendaftaran yang telah disebarkan oleh panitia ke sekolah masing-masing atau dapat diunduh di blogsite PSM UNSIL (http://newpsmunsil.blogspot.co.id).
3.      Menyerahkan foto berwarna ukuran 3x4 cm sebanyak satu lembar dan ditempel pada formulir pendaftaran (berlaku bagi semua anggota tim).
4.      Menyerahkan fotokopi kartu pelajar (berlaku bagi semua anggota tim).
b.      Pendaftaran online
1.      Melakukan pembayaran dengan cara mentransfer ke rekening Bank BTN dengan nomor rekening 00034-01-61-000656-0 a/n Rifqi Nur Afifah (harap dikonfirmasikan kepada panitia).
2.      Mengirimkan formulir pendaftaran yang dapat diunduh di blogsite PSM UNSIL (http://newpsmunsil.blogspot.co.id) dengan menyertakan soft file foto berwarna (berlaku bagi semua anggota tim), scan kartu pelajar (berlaku bagi semua anggota tim), serta scan bukti pembayaran ke email svc.unsil@gmail.com (harap dikonfirmasikan kepada panitia).
7.      Semua peserta wajib melengkapi persyaratan (sebagaimana tertera pada poin 5).
8.      Panitia berhak mengubah peraturan demi kelancaran pelaksanaan lomba.
9.      Ketentuan lainnya akan disampaikan saat Technical Meeting.

B.     WAKTU DAN TEMPAT PENYELENGGARAAN
Pelaksanaan Lomba SVC 2016
Hari/Tanggal   : Sabtu/05 November 2016
Waktu             : 07.00 s.d. selesai
Tempat            : Gedung Mandala Universitas Siliwangi
Sebelumnya, peserta diwajibkan hadir (minimal dua orang untuk setiap tim) dalam technical meeting untuk pemaparan teknis perlombaan dan ketentuan lebih lanjut terkait Siliwangi Voice Competition 2016.
Technical Meeting
Hari/Tanggal   : Minggu/23 Oktober 2016
Waktu             : 08.00 s.d. selesai
Tempat            : Lantai 2 Gedung Rektorat Universitas Siliwangi

C.    PERATURAN LOMBA
1.      Tim Vocal Group
·         Anggota terdiri dari campuran pria dan wanita atau sejenis (pria semua atau wanita semua)
·         Jumlah anggota Vocal Group terdiri dari 6 orang s.d. 8 orang (sudah termasuk pengiring).
·         Setiap tim memiliki penanggungjawab tim yang berperan sebagai ketua tim dan wajib mengenakan ID Card pada saat perlombaan berlangsung (ID Card disediakan oleh panitia dan diambil pada saat daftar ulang)
2.      Lagu yang Dibawakan
Setiap tim membawakan lagu wajib dan lagu pilihan :
·         Lagu Wajib           : Judul: Zamrud Khatulistiwa
  Ciptaan: Chrisye
·         Lagu Pilihan          : Lagu Daerah (bebas)
3.      Durasi Penampilan
·         Durasi penampilan untuk setiap tim maksimal 10 menit (untuk lagu wajib dan lagu pilihan).
·         Waktu penampilan mulai dihitung pada saat nada pertama dibunyikan.

4.      Pengiring dan Instrumen
·         Pengiring boleh pelajar atau bukan pelajar (misalnya guru atau pelatih, maksimal 2 orang)
·         Iringan instrumen hanya gitar akustik dan/atau piano (panitia menyediakan keyboard YAMAHA PSR-S670 dan Gitar Akustik YAMAHA F-350)
·         Diperbolehkan membawa alat musik sendiri, namun harus dikonfirmasikan kepada panitia pada saat Technical  Meeting.
5.      Kriteria penilaian lomba meliputi vokal, penampilan dan aransemen.
6.      Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
7.      Ketentuan lainnya akan disampaikan saat Technical Meeting.

D.    KEJUARAAN
1.      Juara I, II dan III mendapatkan :  Piala, Uang Tunai, dan Sertifikat.
2.      Juara  Favorite mendapatkan : Piala dan Sertifikat. 

Narahubung: 083826933383 (Pria Isropi)
                      id line: 18mitaa (Mita Purnamasari) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar